225 Siswa SMK KAL-1 Jalani Pemeriksaan Kesehatan Gratis
Surabaya, (08/10) | Sekolah Menengah Kejuruan Khusus Angkatan Laut SMK KAL-1 Surabaya Selasa,(08/10/24) melaksanakan pemeriksaan kesehatan khusus bagi 225 siswa kelas XI semua jurusan ( TPM,TKR, TITL, TAV dan T.LOG) , pemeriksaan kesehatan tersebut dilaksanakan oleh tim Medis dari Puskesmas Morokrembangan Surabaya yang berlangsung di Ruang Punthadewa SMK KAL-1 tanpa di pungut biaya( gratis).
Tim medis dari Puskesmas Morokrembangan terdiri dari Jeanry Hetharia, Amd. Kep.Gi, Lathifathul Rahayuningrum, S.Kep, Ners, Hilda Nadia Nadlif, S.Psi, Galih Agata P., S.Tr.Kes dan Putri (mahasiswa) yang sedang magang.
Seluruh siswa kelas XI mengikuti skrining secara bertahap/ tiap-tiap kelas di pandu oleh Ka.UKS Dina Chrismayanti, S.Pd serta para wali kelas jurusan masing-masing.
Pelaksanaan skrining siswa kelas XI hari ini meliputi pemeriksaan gula darah, skrining TB, skrining HIV, skrining Hepatitis, skrining psikologi , gigi dan mulut dengan tujuannya untuk mendeteksi secara dini terkait kesehatan pada remaja. Skrining kali ini merupakan kegiatan yang ke dua kalinya, dimana pada 20 Agustus 2024 kemaren telah di laksanakan skrining khusus siswa kelas X sebanyak 139 siswa.
Ditengah-tengah berlangsungnya pemeriksaan kesehatan, Kasatdik SMK KAL-1, Munawar, S.Pd., M.Pd meninjau kegiatan tersebut sekaligus menyampaikan ucapan terima kasih kepada tim medis Puskesmas Morokrembangan yang di pimpin oleh Jeanry Hetharia, Amd. Kep.Gi atas pelaksanaan skrining pada hari ini.
Dari hasil skrining tim medis Puskesmas Morokrembangan menemukan bahwa ada beberapa siswa yang harus mendapat perawatan kesehatan lanjutan di Puskesmas Morokrembangan karena ada indikasi penyakit ringan yang harus segera di tangani sebelum membahayakan diri .
(yht/dar)
Komentar
Posting Komentar